Showing posts with label Lebak Bulus. Show all posts
Showing posts with label Lebak Bulus. Show all posts

Monday, October 08, 2012

Transjakarta: Kubenci Kau dengan Penuh Kasih Sayang


Penulis sudah lebih dari 2 tahun menjadi pelanggan Transjakarta, sejenis bus rapid transit (BRT) atau lebih akrab dikenal sebagai “busway”. Angkutan massal berbasis bus ini dulunya diharapkan mampu mengatasi kemacetan Jakarta. Mengapa Pemerintah memilih busway bukan subway atau monorail? Ntahlah, tapi sejauh pengetahuan Penulis, menurut pakar transportasi dan konsultan transportasi pada saat itu, busway adalah angkutan umum massal yang cocok dengan kondisi Jakarta.

Transjakarta melintasi Bundaran HI
 Sekilas tentang Transjakarta
Transjakarta adalah adalah sistem BRT pertama di Asia Selatan dan Asia Tenggara. Kita harus bilang “WOW” dulu dong, secara Jakarta atau khususnya Indonesia adalah pemakai BRT pertama di Asia Selatan dan Asia Tenggara. Nah, Transjakarta ini sendiri beroperasi sejak 15 Januari 2004, jadi sudah lebih dari 8 (delapan) tahun beroperasi. Hingga 28 Desember 2011, sudah ada 11 koridor beroperasi, 1 masih dalam konstruksi, dan 3 lagi masih dalam rencana dengan 181 halte serta mengangkut rata-rata 310.000 penumpang setiap hari. Sekali lagi, WOW!! Bus Transjakarta melewati jalur khusus dan harga tiketnya masih disubsidi oleh Pemda DKI, makanya bayarnya cuma Rp 3.500/trip aja. Hingga saat ini, Transjakarta memiliki rute BRT terpanjang di dunia (dengan panjang sekitar 172 km) dan memiliki lebih dari 520 bus yang beroperasi. Untuk ketiga kalinya, WOW!!